Recent Posts
0 comments

Mbah Surip Terima Bonus Rumah dan Mobil

Mbah Surip Terima Bonus Rumah dan Mobil

Sukses dengan lagu-lagu karyanya, mengantarkan seniman nyentrik Mbah Surip meraih keberuntungan secara materi. Sebuah rumah berikut kendaraan akan menjadi milik pria asal Mojokerto, Jawa Timur itu.

"Bahagia banget, apalagi ketemu temen-temen lama. Pokoknya I love you full!. Ha..ha..ha....minta doa restunya semoga bisa berkarya terus tanpa ada halangan," ungkap Mbah Surip saat dimintai komentarnya seputar kontrak kerjanya.

Mbah Surip menerima bonus sebuah rumah dan mobil Suzuki APV warna biru tahun 2006 berplat nomor B 8155 GX. Menanggapi hal ini pemilik nama asli Urip Ariyanto itu menjawab dengan gaya kelakarnya, "Mobil dan rumah yang akan saya miliki semoga cepet balik nama. Dan kalau Kapolda mengijinkan semoga surat helikopternya akan cepet keluar."

"Mbah ingin mematahkan artis luar negeri yang bilang artis Indonesia nggak bisa punya pesawat atau helikopter," tambahnya lagi-lagi dengan gaya tawanya.

Mbah Surip pun mengaku terima kasih dengan pemberian rumah dan mobil tersebut, dirinya tidak mempedulikan entah baru atau sudah second. "Mobil atau rumah yang dikasih, baru atau second Mbah nggak peduli," pungkasnya.

Bertempat di Kantor Manajemen Kampung Artis, di Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (29/7), sebuah acara syukuran digelar, sebagai simbol kontrak kerja sama antara Mbah Surip dengan Manajemen Kampung Artis, terhitung sejak 1 Juli 2009 hingga 1 Juli 2012.

Mbah Surip sendiri berada di bawah naungan label Gajah Mada Record, pimpinan Sugama Trisnadi, sekaligus pemilik Manajemen Kampung Artis.

0 comments:

Best viewed on firefox 5+

Kategori

Pengikut